Jumat, 09 Januari 2015

Hidup itu waktu yang kamu tempuh untuk berjalan sampai pada batas waktu yang kamu sendiri tak tau kapan itu.
Semua memiliki masanya masing-masing. Kamu mengalami beberapa fase sebelum kamu benar-benar bisa berjalan bahkan berlari. Seperti ulat yang pada akhirnya menjadi kupu-kupu.
Kadang kamu lelah. Kadang kamu sangat kuat. Kadang kamu senang. Kadang kamu sedih. Kadang kamu jatuh. Kadang kamu bangun. Kadang kamu duduk. Kadang kamu terus berjalan.
Kamu menemui banyak hal selama perjalananmu. Semua yang memberimu pelajaran dan banyak hal yang kamu butuhkan. Entah itu membuatmu senang atau tidak. Tapi apapun pelajarannya semua membawamu pada kamu yang pandai berjalan. Kamu akan tau bagaimana rasanya berkali-kali jatuh dan bangun dengan sendirinya. Kamu akan terbiasa dan kamu akan pandai membedakan jalan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar